Pemuda Pelopor Majalengka Berikan Tips Networking dan Lobbying
Pemuda pelopor Anggur Brazil Kang Deden Purbaya ikut berpartisipasi pada kegiatan Latihan Kader Muda PC IPNU IPPNU Majalengka dengan menjadi pemateri mengenai Networking dan Lobbying pada Sabtu 24 Juni 2023 di pondok Pesantren Raudlatut Tholibin Rajagaluh.
Kang Deden Purbaya selaku salah satu pemuda yang berprestasi asal Kabupaten Majalengka Tersebut mungkin bagi masyarakat Majalengka mengenalnya dengan pelopor budidaya Anggur Brazil bahkan dikenal sebagai seorang akademisi. Tentunya sudah tidak diragukan lagi kredibilitasnya dalam membangun jaringan. Sehinggal hal ini merupakan suatu momen yang tepat untuk bisa sharing dengan peserta lakmud yang tentunya sangat membutuhkan relasi dan koneksi.
Pemuda yang kerap disapa kang Deden tersebut menjelaskan bahwa hal penting dari sebuah networking adalah bagaimana kita menampilkan diri agar orang lain mengingat tentang diri kita. "Kita sebagai anak muda harus bisa dikenal dan bukan hanya dikenal namun harus sampai diingat oleh orang banyak." jelasnya.
Salah satu tips yang biasa beliau praktekan untuk membangun jaringan dan memberikan pengaruh kepada orang lain adalah sebagai berikut.
1. Do'a
Dengan berdo'a kita mempercayai bahwa ada hal yang lebih kuasa dari diri kita yang mengatur semuanya. Dari sana kita juga akan memahami bagaimana kerendah hatian.
2. Mengenal diri sendiri, Lingkungan dan potensi sekitar.
Mengenal diri sendiri menjadi penting, cara mudahnya adalah kita harus menghilangkan rasa rendah hati dan hilangkan rasa sombong sehingga kita akan menemukan diri yang benar benar orisinil.
3. Mengambil peluang yang ada
Peluang sejatinya selalu ada jadi jangan sampai lewatkan peluang yang ada dan menghampiri kita semua.
4. Berani Mencoba
Tentunya keberanian mencoba tidak dimiliki oleh semua orang. Maka kita harus jadi satu diantara sedikit orang yang berani mencoba.
5. Bersahabat dengan Perkembangan Zaman
Kita sangat tidak mungkin jika harus menantang dan menolak. Maka cara satu satunya adalah dengan bersahabat dan memanfaatkan keuntungan darinya.
6. Manfaatkan Media Sosial
Media sosial menjadi alat yang paling cepat untuk membangun jaringan. Bahkan sampai menghasilkan relasi yang menguntungkan. Maka jangan sampai media sosial hanya menjadi bahan hiburan tanpa manfaat yang lebih.
Berikut merupakan hal-hal yang perlu diperhatikan dalam membangun jaringan dan Lobbying menurut kang Deden.
Kader IPNU dan IPPNU Majalengka tentunya sangat membutuhkan kader militan yang mempunyai relasi dan Lobbying yang luas.