Home Nasional Jawa barat Majalengka Keislaman Aswaja Khutbah Opini Sejarah BIOGRAFI MWC NU BANOM LEMBAGA PC NU Pendidikan PONPEST Serba - serbi DOwnload

HBH dan Do'a bersama. Ketua PC IPNU : Siap Hadapi KONFERWIL IPNU Jabar

HBH dan Do'a bersama. Ketua PC IPNU : Siap Hadapi KONFERWIL IPNU Jabar
Pelajar Nahdlatul Ulama galakan halal bihalal dan doa bersama pada Minggu 21 April 2024 di gedung PCNU kabupaten Majalengka.
Pelajar Nahdlatul Ulama galakan halal bihalal dan doa bersama pada Minggu 21 April 2024 di gedung PCNU kabupaten Majalengka.

Pelajar Nahdlatul Ulama galakan halal bihalal dan doa bersama pada Minggu 21 April 2024 di gedung PCNU kabupaten Majalengka. 

 

Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa lapisan pelajar Nahdlatul ulama baik Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU), ikatan pelajar puteri Nahdlatul Ulama (IPPNU) dan segenap alumni dan tamu undangan dari tanfidziyah PCNU Kabupaten Majalengka. 

 

Kegiatan ini dinisiasi oleh jejen jaenal Mursalin dan Ayu Rosida sebagai ketua IPNU dan IPPNU Kabupaten Majalengka sebagai bentuk semangat menggapai keberkahan idul Fitri dan ramadhan tentunya. "Kami mengharapkan dengan kegiatan ini mampu menstimulasi semangat silaturahmi dan saling memaafkan satu sama lain dalam lingkaran keluarga NU". Jelas Ayu pada saat di wawancarai.

 

Selain kegiatan Halal Bihalal kegiatan ini juga merupakan doa bersama dari lapisan pelajar Nahdliyyin di Majalengka untuk IPNU dan IPPNU scara keseluruhan. "Kita bersama sama memohon kepada Allah untuk dilancarkan dalam beberapa kegiatan kedepan baik di setiap PAC dan cabang kedepanya" jelas jejen.

 

Memang dalam beberapa kurun waktu kedepan terdapat beberapa hajat baik internal ataupun eksternal yang akan dihadapi oleh IPNU dan IPPNU Majalengka. Salah satunya KONFERWIL IPNU Jawa barat dan momen pilkada sebagai even eksternal. "Memang terdapat banyak even kedepan yang akan dihadapi namun kegiatan ini sama sekali tidak dikhususkan untuk even tertentu salah satunya KONFERWIL IPNU Jabar" lanjut jejen pada saat di wawancarai.

 

Kegiatan ini tentunya merupakan hajat bersama pelajar Nahdiyyin Majalengka untuk mencapai ridho Allah SWT dengan meningkatkan tali silaturahmi dan doa bersama untuk kelancaran dalam menjalani gulirnya organisasi. (SMA)